Truing and Dressing

Pembentukan dan Penajaman ( Truing dan Dressing )


 




Truing:

  • Membuat bentuk atau form yang diinginkan.
  • Menjaga permukan batu gerinda agar tetap rata
  • Memperbaiki putaran yang eksentrik




Dressing:

  • Mehilangkan butiran abrasive ( sisi potong ) yang sudah tumpul
  • Memunculkan sisi potong yang baru sehingga kemampuan potong menjadi optimal lagi, Secara singkat dapat dikatakan pergantian sisi potong



Hal-hal yang perlu diperhatikan pada saat melakukan proses dressing / truing :
a) Intan dressing bersama-sama dengan roda gerinda harus selalu diberi pendingin.
b) Kedalaman pemakanan ( depth of cut ) harus kecil atau sedikit.
c) Posisi dari intan pendressing tunggal adalah bersudut 10° -15° kebawah dari garis sumbu horizontal roda gerinda.
d) Pen-dressing-an dengan butiran intan yang disatukan ( cluster ), harus dipasang mengarah ke titik pusat roda gerinda.
e) Pen-dressing-an roda gerinda dimulai dari titik yang paling tinggi.
f) Untuk pendresingan yang kasar dapat digunakan roda baja atau batu dresser ( carborundum )
g) Pada pendresingan dengan intan ( diamond ) , untuk mendapatkan hasil pendresingan yang kasar intan harus bergerak relatif cepat dan mempunyai ujung yang tajam. Sedang untuk permukaan yang halus digunakan intan yang tumpul dan gerakannya lambat.



diamond dresser


steel wheel dresser - star type


No comments:

Post a Comment